About Me




Helo, 
Welcome to my Blog


Kalau Ali Topan anak jalanan, Si Doel anak sekolahan, nah saya anak rantau

 

Saya lulusan Ilmu Komunikasi, Fisip di Universitas Sam Ratulangi tahun 2007, hitung saja umur saya berapa. Gak begitu tua kok (mungkin tuaan yang baca, hihi).

Dari lahir sampai saat ini, hidup berpindah-pindah karena dulunya ikut orang tua kerja. Hometown di Manado, namun pernah bersekolah di Palu, Sulteng sampai usia remaja. Dan kemudian berpindah kembali ke Manado hingga lulus kuliah. Kemudian pergi merantau ke Jakarta dari tahun 2008 dan kini menetap di Bekasi.

Typical anak daerah, apalagi dari Sulawesi adalah merantau dan sangat senang mengenal banyak orang.

Menyukai menulis sejak bisa menulis, berarti disaat taman kanak-kanak. Menyukai sastra dan cerita fiksi. Dari situlah lahir @bicaraahati 

Kurang lebih 10 tahun menjadi Bankir di salah satu BPR, yang setiap hari mengelola para nasabah UMKM. Walaupun di awal lulus kuliah, pernah menjadi marketing communication perusahaan seluler selama setahun dan juga 3 bulan magang jadi jurnalis di salah satu media cetak populer di Manado.

Cukup setia berprofesi menjadi Bankir namun gak lupa selalu produktif dengan dunia menulis. Menulis sejak jaman multiply, blogspot, tmblr hingga di tahun 2019 punya Blog TLD dan menjadi blogger profesional.

Saat ini pun masih menjadi tenaga ahli di salah satu perusahaan digital yang bekerjasama dengan salah satu Kementerian di Indonesia, yang tiap hari tugasnya melakukan monitoring sosial media, dan juga membuat konsep dan konten digital.

Lengkap sudah ya? jadi Istri, Ibu, IRT, Bankir. Blogger hingga tenaga ahli.

Oh ya, saya mahir menulis apa saja, apalagi soal sosial, budaya dan politik. Walaupun saya gak terafiliasi sama partai atau gerakan politik apapun, saya senang memperhatikan isu-isu nasional.

Tidak melabel jadi Blogger secara spesifik, namun punya ciri khas dan tulisan yang autentik.

So, if you want to create projects and collabs with me, contact me at ginanelwan23@gmail.com

3 comments

  1. Hallo salam kenal, orang pertama yang mampir di sini, berharap jadi teman di jagat maya; dengan cerita yang jujur (saduran dari atas) mari kita bincangkan soal topik populer blog ini (traveling, politik dan pusis, prosa dan fiksi).

    Salam hangat dari teman baru...

    ReplyDelete